Diduga, Korsleting Listrik Gudang Jadi Penyebab Kebakaran Gedung Graha Mustika Ratu di Kawasan Tebet Jakarta Selatan

Sabtu, 20 Maret 2021 19:48 WIB

Share
Diduga, Korsleting Listrik Gudang Jadi Penyebab Kebakaran Gedung Graha Mustika Ratu di Kawasan Tebet Jakarta Selatan

TEBET, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran Gedung Graha Mustika Ratu bagian Rooftop lantai paling atas di Jl. Gatot Subroto, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (20/3/2021), disebabkan korsleting listrik.

Kebakaran yang terjadi sekitas pukul 11.30 WIB itu, terlihat kepulan asap hitam dari bagian gudang gedung Graha Mustika Ratu.

Perwira Piket Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jaksel P. Nimun mengungkapkan, area yang terbakar seluas 10 x 10 meter atau 100 meter persegi.

Menurut Nimun, kebakaran dipicu korsleting listrik dari bagian gudang.

Tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, meski kerugian ditaksir mencapai Rp.150 juta.

Sebanyak delapan mobil dan 35 personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan dikerahkan.

Api berhasil dijinakkan sekitar pukul 12.13 WIB. (adji)

Reporter: Fatah
Editor: Admin Jakarta
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler