Rencana Pembangunan Polder Muara Angke dan Teluk Gong Disialisasikan ke Warga

Jumat, 4 Februari 2022 05:51 WIB

Share
Sosialisasi di Aula Kantor Camat. (ist)
Sosialisasi di Aula Kantor Camat. (ist)

PENJARINGAN, POSKOTA.CO.ID - Sosialisasi pembangunan dan juga rehabilitasi Polder di Muara Angke dan Kali Asin serta Polder Teluk Gong telah dilaksanakan di Aula Kantor Camat Penjaringan.

Nantinya, tahapan demi tahapan pengerjaan polder di wilayah Kecamatan Penjarangan Jakarta Utara ini akan dilaksanakan hingga bulan Desember 2022.

"Saat ini, masih dalam tahapan sosialisasi kepada masyarakat mengenai rencana pembangunan polder yang diharapkan dapat mengurangi risiko genangan di wilayah Kelurahan Pluit dan Pejagalan" ujar Depika Romadi, camat Penjaringan saat dikonfirmasi, Kamis (3/2/2022).

Pekerjaan yang akan di laksanakan nantinya meliputi pembangunan rumah pompa dan panel, rumah genset dan trafo, rumah jaga, pengerukan waduk, pipa outlet, tanggul serta kelengkapan lainnya.

"Masyarakat sangat menyambut baik adanya sosialisasi pembangunan Polder Muara Angke dan Kali Asin serta Polder Teluk Gong. Semoga pembangunannya dapat berjalan lancar dan menjadi solusi dalam mengatasi permasalahan genangan air," ungkap Hilda Damayanti, kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan Penjaringan.

Sosialisasi di Aula Kantor Camat Penjaringan Jakarta Utara ini dihadiri oleh seluruh Jajaran di Kecamatan Penjaringan mulai dari Lurah Pluit, Lurah Pejagalan, pengurus RT/RW, LMK, FKDM, Bimas, Babinsa, Satpol PP, Dishub, Kasatpel Tata Air, serta unsur terkait lainnya. (cr11)

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler